Pengembangan Secretome ProSTEM untuk Hasil Terapi Lebih Efektif

Apa itu secretome?

Secretome ProSTEM untuk Terapi
Gambar 1. Secretome dari UC-MSC

Secretome merupakan salah satu produk biologis yang didapat dari hasil metabolisme sekunder sel punca saat sel tersebut dikultur di laboratorium, yang juga dikenal sebagai Conditioned Medium. Secretome terdiri atas zat-zat bioaktif berupa sejumlah besar protein seperti Growth Factors, Cytokines, Extracellular Vesicles, serta Exosomes yang memiliki efek teurapetik dan berperan dalam proses regenerasi sel dan jaringan yang rusak di dalam tubuh. Secretome memiliki peran penting dalam komunikasi antar sel pada berbagai proses fisiologi tubuh. Selain itu, secretome memiliki kemampuan untuk meregenerasi sel, memperbaiki jaringan yang rusak, menekan peradangan dan menjaga keseimbangan sistem imun.

Kelebihan Secretome?

Kelebihan dari penggunaan Secretome dibandingkan dengan terapi berbasis sel diantaranya adalah: 

1) handling produk yang lebih mudah baik dari segi packaging, pengiriman, maupun penyimpanan

2) shelf life produk yang lebih lama dibandingkan dengan produk biologis berbasis sel

3) rute administrasi Secretome lebih mudah dan dapat diadministrasikan dalam jumlah yang lebih kecil.

Secretome juga dapat digunakan untuk berbagai macam penyakit degeneratif karena mengandung banyak sitokin anti-inflamasi yang dapat memperbaiki kondisi microenvironment di sekitar sel dan/atau jaringan yang rusak di dalam tubuh. Jika terapi ini dikombinasikan dengan produk sel punca mesenkimal (MSC), maka akan menghasilkan efek parakrin yang lebih baik dalam proses regenerasi sel dan jaringan di dalam tubuh.

Namun, terdapat limitasi yang cukup menjadi kendala bagi terapi regeneratif menggunakan sekretom, diantaranya adalah terbatasnya kandungan sitokin yang terdapat dalam sekretom. Sehingga perlunya administrasi sekretom dalam volume yang cukup besar untuk meningkatkan efektifitas sekretom dalam proses regenerasi jaringan di dalam tubuh. Namun, beberapa penyakit tertentu yang memerlukan rute administrasi yang cukup sulit seperti stroke tidak memungkinkan untuk dilakukan penyuntikan Secretome dalam volume yang besar.

Alternatif lainnya dapat dilakukan dengan meningkatkan jumlah penyuntikan sekretom (booster), namun hal ini tentunya akan memerlukan prasyarat lain seperti perlunya pemantauan pasien setiap kali proses terapi, adanya penambahan biaya terapi yang dibebankan kepada pasien, serta limitasi lainnya yang juga perlu dipertimbangkan seperti perlunya tindakan invasif (operasi) setiap kali penyuntikan untuk beberapa penyakit tertentu seperti stroke dan osteoartritis.

Pengembangan Produk Secretome ProSTEM dikancah Mancanegara

Oleh karena itu, untuk meningkatkan efektifitas terapi sekretom tanpa perlu menambah volume sekretom yang diadministrasikan maupun meningkatkan jumlah penyuntikan sekretom pada pasien. ProSTEM memiliki inovasi untuk mengembangkan produk USEPro Concentrate yang merupakan produk sekretom terkonsentrat. Harapannya produk Secretome dapat memiliki kandungan zat-zat bioaktif dengan jumlah yang lebih tinggi dalam volume yang kecil. Salah satu target penyakit yang ProSTEM fokuskan untuk menggunakan USEPro Concentrate ini adalah Traumatic Brain Injury (TBI).

Salah satu alasan mengapa USEPro concentrate difokuskan untuk penyakit Traumatic Brain Injury (TBI) adalah karena adanya limitasi dalam mekanisme kerja dari sekretom ketika diadministrasikan melalui intrathecal, dimana komponen-komponen sekretom mengalami kesulitan untuk melewati Blood-Brain Barrier. Oleh karena itu, USEPro Concentrate diharapkan dapat menjadi salah satu alternatif untuk meningkatkan efektifitas terapi berbasis sekretom dengan volume administrasi yang lebih kecil.

Poster ProSTEM ISCT 2024 Pengembangan Secretome
Gambar 2. Poster Penelitian Pengembangan Produk ProSTEM dalam Kongress Stem Cell dan Terapi Gen Internasional

USEPro Concentrate didapatkan dengan melakukan filtrasi menggunakan spin column berukuran spesifik. Sehingga volume sekretom dapat dikonsentrat sebanyak 10-100x dari volume awal. Efektifitas filtrasi dalam memperkecil volume Secretome menjadi parameter yang dinilai dari hasil konsentrat sekretom ini. Hasil dari penelitian ini adalah proses filtrasi sekretom menggunakan spin column terbukti dapat mengkonsentrat sitokin anti-inflammasi yang terdapat dalam komponen sekretom dalam volume yang lebih kecil. Hasil penelitian ini dapat menjadi salah satu inovasi untuk mengembangkan USEPro Concentrate untuk aplikasi klinis pada beberapa penyakit yang membutuhkan konsentrasi sekretom lebih tinggi.  Hal ini tujuannya tentu untuk meningkatkan efektifitas regenerasi sel dan jaringan di dalam tubuh.

Informasi Lainnya

Article
Personalized Medicine: Terapi Berbasis Sel
Personalized Medicine: Pendekatan Menggunakan Terapi Berbasis Sel   Personalized medicine Personalized medicine menggunakan terapi berbasis ...
Stem cell untuk Kebotakan
Article
Atasi Kebotakan dengan Stem Cell
Pengobatan Menjanjikan Mengembalikan Rambut yang Hilang dengan Stem Cell dan Secretome Atasi kebotakan dengan stem ...
Article
Stem Cell untuk Jantung, Perkembangan Pengobatan untuk Serangan Jantung
Stem cell untuk jantung telah banyak diteliti, mengingat serangan jantung yang terjadi tanpa bisa diperkirakan ...
Article
Stem Cell untuk Rejuvenasi Kulit: Apa Saja Manfaatnya?
Stem Cell untuk Rejuvenasi Kulit: Apa Saja Manfaatnya? Stem cell untuk rejuvenasi menjadi populer pasalnya ...
Bukti Klinis Stem Cell untuk Cerebral Palsy
Article
Bukti klinis Stem Cell untuk Cerebral Palsy Berdasarkan Laporan Studi Kasus
Bukti klinis Stem Cell untuk Cerebral Palsy Berdasarkan Laporan Studi Kasus  Cerebral Palsy  Bukti klinis ...
Pengobatan Stem Cell untuk Epidermolisis Bullosa
Article
Pengobatan Stem Cell untuk Epidermolisis Bullosa
Stem Cell Mesenkimal Tali Pusat dan Sekretom dalam Penyembuhan Luka pada Kasus Junctional Epidermolisis Bullosa ...
Scroll to Top