Sel Punca Menjadi Harapan Pengobatan Masa Depan

Terapi dengan menggunakan sel punca telah menarik perhatian dalam mengobati penyakit-penyakit yang sukar disembuhkan. Dalam kongres ISCT ke-20 yang diadakan di Paris, Perancis tahun 2014 ini dibahas mengenai sejauh mana penelitian dan aplikasi klinis yang telah dilakukan di manca negara.

Elaine Gluckman menjelaskan bahwa sel punca darah tali pusat telah banyak digunakan dalam proses transplantasi oleh pasien dengan gangguan hematologi (gangguan yg berhubungan dengan darah). Penggunaan sel punca darah tali pusat ini dipercayai dapat memberikan efek positif pada penyakit gangguan hematologi baik yang ganas maupun tidak. Oleh karena itu penting untuk menjaga kualitas dari sel punca yang akan disimpan.

Selain penyakit gangguan hematologi, penelitian berbasis terapi dengan menggunakan sel punca juga telah banyak dilakukan untuk mencari jawaban dalam pengobatan penyakit besar lainnya. Pada pertemuan kali ini banyak dibahas mengenai terapi sel punca dalam mengatasi permasalah dalam penyakit infark jantung, stroke, kanker, kelainan syaraf yang menyebabkan Parkinson dan Alzheimer. Selain itu, pengobatan sel punca terhadap penyakit yang disebabkan oleh gangguan sistem imum seperti sepsis juga tengah diteliti.

Melalui kegiatan kongres ini, kita dapat melihat bahwa ada harapan baru dalam pengobatan penyakit yg sulit disembuhkan dengan menggunakan sel punca.

Informasi Lainnya

Artikel
Personalized Medicine: Terapi Berbasis Sel
Personalized Medicine: Pendekatan Menggunakan Terapi Berbasis Sel   Personalized medicine Personalized medicine menggunakan terapi berbasis ...
Stem cell untuk Kebotakan
Artikel
Atasi Kebotakan dengan Stem Cell
Pengobatan Menjanjikan Mengembalikan Rambut yang Hilang dengan Stem Cell dan Secretome Atasi kebotakan dengan stem ...
Artikel
Stem Cell untuk Jantung, Perkembangan Pengobatan untuk Serangan Jantung
Stem cell untuk jantung telah banyak diteliti, mengingat serangan jantung yang terjadi tanpa bisa diperkirakan ...
Artikel
Stem Cell untuk Rejuvenasi Kulit: Apa Saja Manfaatnya?
Stem Cell untuk Rejuvenasi Kulit: Apa Saja Manfaatnya? Stem cell untuk rejuvenasi menjadi populer pasalnya ...
Bukti Klinis Stem Cell untuk Cerebral Palsy
Artikel
Bukti klinis Stem Cell untuk Cerebral Palsy Berdasarkan Laporan Studi Kasus
Bukti klinis Stem Cell untuk Cerebral Palsy Berdasarkan Laporan Studi Kasus  Cerebral Palsy  Bukti klinis ...
Pengobatan Stem Cell untuk Epidermolisis Bullosa
Artikel
Pengobatan Stem Cell untuk Epidermolisis Bullosa
Stem Cell Mesenkimal Tali Pusat dan Sekretom dalam Penyembuhan Luka pada Kasus Junctional Epidermolisis Bullosa ...
Scroll to Top